Pj. Bupati Moso Serahkan Renstra Pembangunan Kabupaten Sorong dan Lapor Penanganan Banjir Kepada Gubernur

SORONG – Penjabat Bupati Kabupaten Sorong, Yan Piet Moso,.S.Sos,MM menyerahkan rencana strategis percepatan pembangunan kepada Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si. Dirinya juga melaporkan progres kinerja yang baru berjalan selama dua hari, Selasa (30/8/2022).

Pj. Bupati Moso juga meminta perhatian pemerintah provinsi dalam upaya penanganan karena kondisi masyarakat membutuhkan pelayanan kesehatan dan kebutuhan pokok. Untuk diketahui akibat curah hujan terjadi banjir pada empat lokasi berbeda dan telah dilakukan penindakan awal melalui BPBD dan Dinas Sosial Kabupaten Sorong.

Tidak hanya berdampak bagi kesehatan, melainkan akses infrastruktur seperti jalan dan jembatan pun rusak.

“Ijin Pak Gubernur saya lapor korban jiwa tidak ada tapi dihadapi masyarakat adalah kebutuhan rumah tangga dan setelah dampak banjir ada sakit batuk, flu dan demam. Kepala BPBD, Sosial serahkan bantuan, pagi dinas kesehatan ada pelayanan kesehatan,” Urai Pj. Bupati Kabupaten Sorong.

“Mohon intervensi anggaran untuk pembangunan jalan dan jembatan bagi kami di Kabupaten Sorong. Dampak dari banjir di 4 titik agar kami juga diperhatikan,” Sambungnya.

Usulan program strategis merujuk dua poin utama yakni peningkatan RSUD Dr. John P. Wanane dan pengembangan jalan kewenangan provinsi dan pusat.

“Terimakasih atas kehadiran Bapak Gubernur dari pagi sampai sore ini dan berharap apa yang sudah kami serahkan menjawab kerinduan masyarakat Kabupaten Sorong,” Harapnya.

Menanggapi hal tersebut, Penjabat Gubernur Papua Barat langsung menunjuk Kepala Bappeda Dance Sangkek,SH.,MM sebagai ketua Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Sorong. [kpb_01]

Leave a Comment