Semarak Kemerdekaan RI ke- 78 di Papua Barat, Waterpauw Lepas 182 Regu Gerak Jalan Kategori Umum

Pj Gubernur Papua Barat Komjen Pol (purn) Paulus Waterpauw, M.Si bersama Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat Ny. Roma Megawanty Pasaribu Waterpauw pada Selasa (15/08/2023) melepas 182 Regu Gerak Jalan dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-78 di Provinsi Papua Barat.

Waterpauw dalam kesempatan lomba gerak jalan yang diikuti oleh kurang lebih 2.300 orang tersebut berharap lomba gerak jalan yang sekiranya sepanjang 10 km dalam momentum Kemerdekaan RI ke-78 ini dapat mengingatkan masyarakat kembali untuk mengenang jasa para pahlawan,
“Kita tidak lagi memegang senjata untuk melawan penjajah, kali ini hanya dengan berjalan hingga Lapangan Borarsi yang jaraknya mungkin 10 km saja. Maka itu kita harus tunjukkan semangat. Sambil mengenang jasa para pahlawan kita, dijalan bisa sambil bernyanyi lagu-lagu kebangsaan” ujar Waterpauw.

Setelah lomba gerak jalan antar pelajar yang telah berlangsung pada hari sebelumnya (Senin,14/07/2028) yang diikuti oleh pelajar tingkat SD,SMP, hingga SMA sederajat. Kali ini, lomba gerak jalan kategori umum yang berlangsung dari titik start Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr Azhar Zahi hingga titik finish di Lapangan Borarsi Manokwari ini diikuti oleh kelompok masyarakat mulai dari kelompok kategorial hingga di lingkup Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Manokwari hingga lingkup OPD Provinsi Papua Barat.

Tidak ketinggalan, Waterpauw bersama Ny. Roma pun ikut dalam barisan regu Kebangpol Papua Barat dengan atribut pakaian adat Nusantara yang turut menambah kemeriahan penonton di sepanjang garis start.

Lomba gerak jalan tersebut dimulai dari pukul 14.00 WIT dan berakhir pada pukul 18.30.

Penulis : Maria

Leave a Comment