22 April 2021, Pemprov Papua Barat Gelar Aksi Peduli Kasih Bagi NTT dan Vaksinasi Massal
MANOKWARI- Bencana Alam Banjir Bandang dan Angin Kencang yang melanda wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sejak 4 April 2021 menjadi perhatian dan duka bagi Indonesia. Akibat bencana tersebut, terdapat banyak korban jiwa serta hilangannya harta benda turut memaksa warga terdampak mengamankan diri pada tempat pengungsian.
Menyikapi adanya bencana yang melanda saudara sebangsa dan setanah air, Pemerintah Provinsi Papua Barat akan melaksanakan Aksi peduli kasih agar sekiranya dapat membantu meringankan beban warga NTT.
Sesuai surat nomor : 019.1/737/SETDA-PB/2021, tertanggal 20 April 2021, agenda dimaksud akan diselenggarakan saat apel gabungan, Kamis (22/4/2021), bertempat di lapangan apel Kantor Gubernur Papua Barat, Arfai, Kabupaten Manokwari.
Sebagai bentuk kepedulian, seluruh ASN dan Honorer dilingkup Pemprov Papua Barat dihimbau untuk terlibat dan tetap menjalankan protokol kesehatan covid-19.
Selain Aksi peduli kasih, vaksinasi massal bagi ASN dan Honorer juga dilaksanakan pada hari yang sama. [kpb_01]