Pj. Gubernur Waterpauw Serahkan Hibah Mesin Potong Dan Sembako di Manokwari Selatan

Manokwari Selatan- Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. ( Purn ) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si, menyerahkan bantuan hibah berupa mesin potong rumput kepada 42 penerima manfaat di kabupaten Manokwari Selatan. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan Pj. Gubernur, dalam kunjungannya ke kampung Mansabui distrik Oransbari sabtu ( 12/08/2023 ).

Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Waterpauw, mengatakan, bahwa pemerintah provinsi Papua Barat terus berupaya sedikit demi sedikit menata kampung melalui bantuan-bantuan stimulus. Selain memberi bantaun, Pj. Gubernur Waterpauw juga menghimbau agar warga bisa beruapaya hidup secara mandiri.

“Ini bagian-bagian kecil saja dari upaya-upaya yang kita sedang lakukan untuk menata kampung. Kami juga membawa sedikit bahan pokok untuk mama dorang punya perlengkapan dapur. Peran pemerintah adalah mensejahterakan masyarakat akan tetapi kami terkendala keterbatasan anggaran, di karenakan adanya pemekaran provinsi Papua Barat Daya sehingga terjadi pemotongan anggaran. Oleh sebab itu, kami menyalurkan bantuan, tapi tidak sebesar tahun- tahun yang lalu,”jelas Pj. Gubernur Waterpauw.

Selain itu, Pj. Gubernur Papua Barat juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga lingkungan terutama dalam menghadapi badai elnino. Himbauan itu berkaitan agar tetap waspada terhadap kebakaran hutan, sehingga warga dihimbau untuk tidak membakar rumput atau hutang dengan tidak teratur yang dapat mengakibatkan terjadi kebakaran hutan.

“Badai Elnino itu akan terjadi kemarau yang panjang. Jadi bapak dorang mama dorang jangan bakar rumpur ya. Karena sekarang sedang ada perubahan iklim yang ekstrim dan puji Tuhan belum ada laporan yang kami terima ada bahwa kekeringan. Saya berharap kita kerja keras, tadi saya dengar bahwa ada keluhan air bersih dari bupati ini kita akan diskusikan secara baik ya, apa yang menjadi keluhan, apa yang menjadi masukan. Artinya begini apa yang menjadi prioritas kampung, seperti air besih, itu kitorang pikikan dan sikapi melalui dinas terkait,”Ujar Pj. Gubernur Waterpauw.

Tidak hanya bantuan mesin pemotong, Pj. Gubernur Waterpauw juga menberikan bantuan berupa sembako, sembari membelanjakan masalah atau aspirasi atas kebutuhan-kebutuhan dari masyarakat, terutama pembangunan yang menjadi prioritas atau kebutuhan mendesak.

Sementara itu, Plt. Kepala dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung, Legius Wanimbo, S.Pt., dalam laporannya mengatakan, bahwa bantuan yang diberikan berdasarkan usulan dari masyarakat sendiri. 42 unit mesin pemotong yang disalurkan, akan tersebar pada 42 kelompok masyarakat di Manokwari Selatan.

“Dari 800 sekian kampung, kampung Mansabui yang menjadi pilihan penyerahan bantuan ini. Kami laporkan bahwa dalam mewujudkan pembangunan kesejahteraan masyarakat kita bersyukur bisa memberikan bantuan kepada masyarakat. Sesuai dengan usulan dari masyarakat, kita saat ini merubah mainset tidak ada proposal yang sifatnya perseorangan, tetapi perkelompok. Dan berdasarkan usulan yang kami terima, kabupaten Manokwari Selatan, mereka mebutuhkan mesin pemotong rumput oleh karena itu kita akomodir hanya 42 unit kepada 42 kepompok, baik gereja maupun sekolah,”jelas Legius Wanimbo.

Kunjungan Pj. Gubernur Papua Barat ini, juga mendapat sambutan hangat dari Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran. Dalam sambutannya itu, bupati Waran juga meneruskan aspirasi dari kepala kampung Mansabui atas kekurangan air bersih.

“Terima kasih bapak gubernur sudah datang melihat kami di kabupaten Manokwari Selatan. Terima kasih hari ini bapak sudah membantu kelompok masyarakat kami. Ada usulan juga bapak bahwa kami di kampung Mansabui tidak memiliki sumber air bersih. Kami laporkan bahwa prorgam stunting kami dapat tindak lanjuti,”ungkap Bupati, Markus Waran.

Turut mendamping Pj.Gubernur Papua Barat dalam kunjungan kali ini, asisten II setda provinsi Papua Barat, Melkias Werinussa, Kepala dinas Kominfo Perstatik Papua Barat, Frans P. Istia, Kepala dinas Ketahanan Pangan provinsi Papua Barat, Lasarua Ullo, kepala dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan provinsi Papua Barat, Jacob Fonataba, Plt. Kepala Biro Administrasi Pimpinan setda provinsi Papua Barat, Helen Frinda Dewi, serta para staf khusus Pj. Gubernur.

Penulis : Simon Patiran

Leave a Comment