Bupati Manokwari Apresiasi Gubernur Waterpauw dalam Penanganan Stunting

MANOKWARI– Bupati Manokwari Hermus Indou, S.IP, M.H, mengapresiasi langkah Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. ( Purn ) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si, dalam penanganan stunting serta pemberian hadiah capain penurunan angka stunting berupa dua unit sepeda motor kepada Kabupaten Manokwari.

Hal ini disampaikan Bupati Hermus, dalam acara pembukaan lomba cipta menu pangan bergizi yang berlangsung di jalan percetakan Manokwari, selasa ( 22/08/2023 ).

Dimana dalam kesempatan itu, dua unit sepeda motor yang sebelumnya telah diserahkan langsung oleh Pj. Gubernur Waterpauw pada upacara HUT RI ke-78 tahun 17 agustus lalu, kini kembali diteruskan oleh Pemda Manokwari terhadap sasaran penerima yang merupakan entitas atau unit kerja penangan stunting.

“Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat kabupaten Manokwari, sangat mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Pj. Gubernur Papua Barat, Komjen Pol ( Purn ) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si, yang telah memberikan apresiasi dan juga penghargaan kepada kami pemerintah kabupaten Manokwari sebagai pencapaian terbaik pertama dalam penanganan stunting. Terima kasih bapak gubernur bawasannya bapak sangat menghormati dan sangat menghargai kami,”ungkap Bupati Hermus Indou.

Bupati Manokwari juga mengatakan, bahwa presentase penanganan stunting di kabupaten Manokwari berada diatas angka 60%.

“Hari ini kami bersama ibu Pj. Ketua TP PKK provinsi Papua Barat, ketua TP PKK kabupaten Manokwari, kami menyerahkan sebuah sepeda motor yang telah bapak serahkan pada upacara HUT RI ke-78 tanggal 17 lalu, kami menyerahkan kepada pihak puskesmas Sowi dan salah satu ahli gizi di kabupaten Manokwari,”sebut bupati Hermus.

Penulis : Simon Patiran

Leave a Comment