Pj. Gubernur Papua Barat Hadiri Ziarah Laut HUT RI Ke-78 di Perairan Mansinam
MANOKWARI – Rangkaian upacara memperingati kemerdekaan di Papua Barat berlanjut dengan Ziarah laut. Upacara dipimpin Kafasharkan TNI AL Manokwari, Kolonel Laut (T) Priyonggo Syamrahmadi, Kamis (17/8/2023).
Upacara turut dihadiri Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si didampingi sejumlah pimpinan OPD.
Segenap hadirin menundukan kepala dalam suasana mengheningkan cipta menambah kesan tersendiri sebagai wujud mengenang arwah jasa para pahlawan yang dengan gagah berani berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Kemudian Kafasharkan TNI AL melepas karangan bunga ke laut sekaligus beri penghormatan.
Selanjutnya pukul 13.40 WIT, KRI Albakora-867 memberangkatkan para peserta menuju laut yang berbatasan dengan pulau Mansinam untuk prosesi tabur bunga. Selain itu, pukul 14.15 Kapal berlabuh di tengah laut.
Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si kemudian menabung bunga. Selanjutnya penaburan bunga oleh, Kapolda Papua Barat, Kabinda, Kafasharkan TNI AL, Kajati, dan Kepala Suku Besar Arfak. Para pimpinan OPD lingkup Papua Barat turut ambil bagian dalam momen spesial tersebut.
Acara kemudian ditutup dengan foto bersama. Diketahui rangkaian spesial HUT Kemerdekaan di Manokwari masih menyisakan Upacara Penurunan Bendera di Stadion Sanggeng dan Resepsi pada malam hari.
Penulis : Givenly Frans