Gubernur Papua Barat Sambangi Pemuda Pecinta Musik Raja Ampat di Pinggir Jalan dan Berikan Bantuan Modal 10 Juta
RAJA AMPAT – Saat hendak kembali saat berkunjung ke Kabupaten Bahari, Gubernur menyempatkan diri untuk menyapa warga. Ada yang beda kali ini karena orang nomor satu di Bumi Kasuari ini menemui sekumpulan anak muda sedang menjalani kesibukan dipinggir jalan, Kamis (21/4/2022).
Melihat mobil rombongan Gubernur berhenti, seketika beberapa pemuda yang diketahui sementara mempersiapkan pangggung bebas tersebut langsung mengucapkan selamat datang. Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan,M.Si juga mengapresiasi gebrakan positif para pemuda tersebut.
“Kalian sedang apa, yaa ini semacam panggung musik kecil rupanya. Bapa sangat mendukung apa yang positif dan terbaik bagi anak-anak semua,” Kata Gubernur Drs. Dominggus Mandacan,M.Si.
“Harus ingat kalau buat kegiatan wajib minta izin di pihak kepolisian,” Spontan Gubernur mengingatkan.
Salah satu pemuda lantas mengungkapkan bahwa apa yang dilakukan sejatinya demi suatu karya. Para anak muda ini dalam beberapa waktu terakhir membuka panggung musik “Kreatifitas tanpa batas untuk raja Ampat,”.
“Bapa jadi ini kita inisiatif karena biasa tempat sunyi sehingga kita buat pertunjukan. Izin sudah diurus Bapa,” Ucap salah satu pemuda.
Gubernur turut menyerahkan uang bantuan senilai 10 Juta Rupiah dalam mendukung kegiatan pemuda sehingga kelak dapat berkembang.
“Ini Bapa ada kasih bantuan sedikit ya. Uang ini jangan dilihat dari seberapa besar tetapi harapannya dapat dimanfaatkan dengan baik secara bersama,” Tandas Gubernur. [kpb_01]