Penjabat Gubernur Waterpauw Seriusi Pengembangan Lahan Kebun Pangan, Banyak Pihak Akan Terlibat
MANOKWARI – Lahan kebun pangan Papua Barat yang dilaunching beberapa waktu lalu oleh Penjabat Gubernur, Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si telah menuai hasil. Sejalan dengan itu telah direncanakan upaya peningkatan produksi dengan beragam metode serta dukungan pemerintah pusat.
Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si menyatakan akan menggandeng sejumlah pihak, dalam hal ini Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) untuk bekerja sama. Selain itu bersinergi dengan Akademisi Universitas Papua untuk mengkaji lebih jauh pengembangan dimaksud.
“Ini kalau diolah dengan baik, apalagi dibuat sistim hidroponik, mama e hasilnya banyak sekali. BUMD kita kalau dia mau kerja bareng menghasilkan itu, paling tidak masyarakat sekitar sini kita bisa bantu mereka juga. Kalau begini harus ada kebijakan yang dibuat. Saya suka begini-begini menghasilkan sesuatu dengan semangat bersama,” Ujar Pj. Gubernur Waterpauw, Jumat (2/12/2022) saat meninjau Kebun Pangan.
Diakui Pj. Gubernur Waterpauw sesuai kunjungan Menteri Pertanian beberapa waktu lalu telah menerima signal pemberian bantuan peralatan maupun tenaga ahli untuk mendampingi.
“Yang saya tangkap dari Menteri pertanian itu beliau siap bantu kita dari peralatan, metodologinya, manusianya yang punya keahlian. Kita coba evaluasi dan hubungan dengan para pihak dan ahli, dari balai penelitian saya juga sudah bicara dengan mereka, nanti dari Unipa dengan kearifan yang kita punya manfaatkan dengan baik,” Urainya.
Dirinya berharap apa yang telah dilakukan menjadi pemicu kepada masyarakat demi pemanfaatan lahan liar menjadi lahan produksi. Ditegaskan pula pemerintah siap membantu untuk pembibitan. [kpb_01]