Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Hadiri Puncak HAN Ke-40 di Kabupaten Jayapura
KABUPATEN JAYAPURA, PAPUA – Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo didampingi Ibu Negara beserta sejumlah para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Gubernur se-Indonesia dan Isteri menghadiri Puncak Perayaan Hari Anak Nasional (HAN) Ke-40 Tahun 2023. Agenda Akbar yang dikemas meriah tersebut turut mempertontonkan kreatifitas dan seni budaya Papua hingga memecahkan rekor dunia, Selasa (23/7/2024) dipusatkan pada Istora Papua Bangkit, Kampung Harapan.
Penjabat Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere,MTP juga menghadiri momen istimewa tersebut didampingi Ketua Dekranasda, Ny. Siti Mardiana Temongmere,SE.
Pj. Gubernur Papua, Muhammad Ridwan Rumasukun dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kembali dan terimakasih kepada Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo karena puncak peringatan HAN dilaksanakan di Provinsi Papua. Selain itu ini merupakan momen penting untuk mengingatkan semua pihak akan tanggungjawab dalam melindungi, mendidik dan membahagiakan anak-anak.
Disamping itu peringatan HAN memberi gambaran wajib adanya perlindungan dan perhatian serius bagi anak-anak generasi penerus bangsa. Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai hak dan kesejahteraan anak. Juga diajak bersama menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan anak, baik segi pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan.
“Setiap anak adalah bintang yang membawa cahaya murni. Hari ini di tanah Papua yang kaya dan indah, ditengah suasana yang membangkitkan budaya dan gema sejarah rayakan Hari Anak Nasional Indonesia. Hari ini kita letakan potensi anak dengan realita untuk sektor pendidikan dan kesehatan. kehadiran Presiden merupakan bentuk komitmen nasional yang membangun,” Ujarnya.
Ketua Umum Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM), Ny. Tri Tito Karnavian menambahkan sebagai organisasi sosial dibawah binaan Ibu Negara mendukung penuh terselenggaranya acara HAN Ke-40 tahun 2024 di Papua. Kegiatan ini juga melibatkan berbagai instansi, baik tingkat pusat, provinsi maupun Kota/Kabupaten.
Dalam kesempatan itu dilaporkan susunan acara dirangkai penyampaian suara anak Indonesia berasal dari Forum Anak Indonesia, penampilan anak berbakat matematika, baris berbaris dan hingga pesona desain kostum kreatif, dilanjutkan pemberian beasiswa Indonesia Pintar dan pemberian penghargaan kepada anak berprestasi.
“Tema puncak HAN, Suara anak membangun bangsa, tujuannya memberikan bentuk penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak anak sebagai penerus bangsa masa akan datang,” Terangnya.
Penulis : Givenly Frans