Membuka Final Putri Citra Papua Barat 2024, Pj. Gubernur ABT Memandang Penting Dan Ini Harapannya

MANOKWARI-Penjabat Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere, MTP, membuka kegiatan grand final pemilihan putri citra Papua Barat 2024, yang berlangsung pada salah satu hotel dalam kota Manokwari, sabtu, ( 20/07/2024 ).

“Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, hari ini selaku Penjabat Gubernur, saya membuka kegiatan final putri citra Papua Barat 2024,”ucap Pj. Gubernur ABT, sembari menabuh tifa.

Pj. Gubernur ABT, di kesempatan itu mengatakan, pemerintan provinsi Papua Barat sangat mendukung dan mensuport terselenggaranya pemilihan putri citra tingkat provinsi Papua Barat 2024.

“Pada kesempatan ini saya mengajak semua pihak instasi terkait maupun swasta, Mari kita sama-sama mendukung dan mensuport terselenggaranya kegiatan ini. Saya titip anak-anak kita untuk mengkapanyekan tentang anti korupsi di Papua Barat. Mengapa ini penting, karena untuk mewujudkan nilai-nilai lagu kita Indonesia raya, bangunlah jiwanya bangunlah raganya, maka kita perlu kaitkan dengan kegiatan putri citra, untuk bagaimana seseorang memahami jiwanya,”ujar Pj. Gubernur ABT.

Lanjut Pj. Gubernur, berharap Putri citra Papua Barat yang mengikuti ivent ini hendaknya kedepan memiliki mental untuk mandiri. Menurutnya ivent ini sebagai ajang untuk mempersiapkan generasi Papua Barat yang nantinya kedepan memiliki kemampuan untuk menjadi pekerja tangguh dan memiliki kreatifitas, inovasi serta menjadi eigen mengkampanyekan anti korupsi.

Putri citra Papua Barat juga diharapkan membawa nilai-nilai dan kearifan lokal yang ada di provinsi Papua Barat.

“Kami berharap bukan menilai kecantikan dan fisik dari para finalis, akan tetapi bisa menghasilkan putri citra yang kedepan memiliki kemandirian dan mempunyai p
lapangan pekerjaan,”singkatnya.

Senada dengan itu, Pj. Ketua TP PKK provinsi Papua Barat, Ny. Hj. Siti Mardiana Temongmere, SE, juga menyebut, pengembangan kapasitas seseroang dapat dilalukan untuk memperkuat individu melalui pelatihan, pendidikan, sosialisasi dan lomba seperti pada hari ini. Menurutnya, ivent ini adalah proses untuk belajar lebih memperkaya pengetahuan diri terhadap kearifan lokal daerah masing-masing.

“Untuk yang terpilih pancarkan pesonamu dan bawa nama Papua Barat yang terbaik di tingkat nasional,”singkat Pj. Ketua TP PKK Papua Barat.

Dimana kegiatan yang diprakarsai Yayasan dewan pimpinan daerah Arkadia provinsi Papua Barat, ivent pemilihan putri citra terbaik Papua Barat 2024 memiliki 16 finalis mewakili 7 kabupaten se-Papua Barat. Dari ke 16 finalis, nantinya yang terpilih akan mewakili Papua Barat untuk mengikuti ivent nasional pemilihan putri citra Indonesia pada tanggal 23-26 agustus 2024 di kota Palangkaraya Kalimantan Tengah.

Hadir pada kegiatan itu, pimpinan OPD terkait dalam hal ini dinas Pariwisata Papua Barat, dinas Pendidikan Papua Barat, ketua TP PKK kabupaten se-Papua Barat, ketua BKOW Papua Barat, ketua Dharmawanita Papua Barat, ketua Dekranasda kabupaten Manokwari, para finalis dan orang tua, kepala-kepala suku Nusantara serta tamu undangan lainnya.

Penulis : Simon Patiran

Leave a Comment