Puncak HMPI 2020, Gubernur Dominggus Mandacan Pesan Jaga Hutan untuk Pembangunan Berkelanjutan

PEGUNUNGAN ARFAK – Puncak Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) Provinsi Papua Barat tahun 2021 digelar di Kabupaten Pegunungan Arfak, Kamis (26/11/2020).

Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan dalam sambutannya menjelaskan penanaman pohon yang dilakukan untuk mensukseskan HMPI serta wujud dukungan program nasional pemerintah Indonesia. Kegiatan yang terselenggara pada hari ini turut digelar secara serentak oleh pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia, dan koordinasikan melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

“Kegiatan HMPI dilaksanakan dalam bentuk kampanye kepada masyarakat dengan tujuan meningkatkan rasa kepedulian seluruh komponen bangsa. Pentingnya fungsi pohon untuk penurunan emisi gas rumah kaca dalam rangka mengurangi pemanasan global dan menunjang pembangunan yang bersih dari polusi,” Ucap Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan.

Gubernur juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga, merawat serta melestarikan hutan demi keberlangsungan hidup flora dan fauna.

“Pada kesempatan ini saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat Papua Barat bahwa kawasan hutan kita yang kaya dengan potensi SDM yang terkandung flora dan fauna masih ada kurang lebih 8,7 juta. Mari kita manfaatkan hutan secara baik, serta menjaga kelestariannya agar manfaatnya berkelanjutan dan tetap lestari,” Harapnya

“Hutan dan lahan yang sudah kritis kita tanam kembali dan dipelihara sehingga dapat meningkatkan kualitas hutan dan fungsinya sebagai Hutan lindung, konservasi dan produksi,” Lanjut Gubernur. Pesannya.

Tidak hanya sampai disitu, setiap kegiatan pembangunan di Provinsi Papua Barat wajib memperhatikan prinsip-prinsip berkelanjutan agar tidak merusak lingkungan.

“Kegiatan yang kita buat hari ini juga mendukung provinsi Papua Barat sebagai provinsi konservasi atau pembangunan berkelanjutan. Mari kita jaga lingkungan dengan baik, jangan tinggalkan air mata tetapi tinggalkanlah mata air untuk anak cucu kita. Mari hijaukan bumi, Birukan langit dan laut bagi kehidupan manusia,” tandas Gubernur Dominggus Mandacan.

Penanaman pohon di Kabupaten Pegunungan Arfak oleh Gubernur Papua Barat turut didampingi Ketua DPR Papua Barat, Sejumlah pimpinan OPD dilingkup pemprov Papua Barat dan Kabupaten Pegunungan Arfak. [kpb_01]

Leave a Comment